fransisca wanna be supergirl....

Sabtu, 27 Juni 2009

HE LOVES ME and HE LOVES ME NOT!

Anda sedang senang bukan main karena pria yang sudah sekian lama diincar
akhirnya mengajak Anda nonton di bioskop akhir minggu nanti.
Sudah pasti, soal penampilan tentu harus tanpa cela.
Untuk itu Anda bergegas ke salon, bahkan menyempatkan diri membeli baju baru.
Akhirnya, malam Minggu yang ditunggu-tunggupun datang.
Setelah berkaca tak kurang dari sepuluh kali,
Andapun melangkah dengan hati penuh berbunga-bunga menuju tempat janjian.
Sesampainya di sana, sambil pasang senyum termanis, Anda menyapanya?
dan tekejut setengah mati saat mendengar ia berkata, ?
Wah, kamu cantik sekali hari ini. Memangnya ada acara istimewa apa??
Sebelum sempat sadar sepenuhnya dari rasa terkejut,
si dia menjatuhkan bom kedua dengan mengatakan,
Oh, ya, saya membawa beberapa orang teman, kamu tentu tak datang sendirian, kan??
Oh no! Ternyata ini bukanlah ajakan kencan seperti yang Anda kira.

Jangan sampai mimpi buruk di atas terjadi pada Anda.
Sebenarnya memang tak ada satu rumus tertentu
yang menyatakan apakah seorang pria sedang melancarkan pendekatan pada Anda atau tidak, karena ini adalah sesuatu yang sifatnya individual.
Aksi yang sama yang dilakukan oleh dua orang yang berbeda,
kemungkinan maksudnya berbeda pula.
Meski begitu, bukan berarti gejalanya tak bisa dibaca sama sekali,
ujar Wesmira Parastuti, M.Psi dari Wesmira Consultant.
Jadi, sebelum buru-buru ambil kesimpulan sendiri,
kenali ciri pria yang sedang melancarkan pendekatan pada Anda
atau hanya menganggap Anda sebagai sahabat.
Ya, sekarang!



Case #1

Di suatu sore yang cerah, Rully, 24 tahun, mendapat telepon dari Desta.
Saya dan teman-teman sedang merencanakan berakhir pekan ke luar kota.
Kalau akhir minggu nanti sedang tak ada acara, kamu harus ikut, ya! ajak Desta.
Mendengar ajakan itu, Rully hanya bisa membatin,
Aneh sekali, meski ia memang suka mengajak pergi di akhir minggu,
tapi tak pernah sampai ke luar kota.
Dan lagi, makin lama makin sering saja ia mengajak pergi.
Apa jangan-jangan itu hanya alasan
dan sebenarnya ia sedang melancarkan aksi pendekatan pada saya??

Meaning: He Loves Me......Not!

Sayang sekali ladies, jika kasus Anda serupa dengan Rully,
itu artinya kalau si dia hanya menganggap Anda
sebagai teman yang asyik dan menyenangkan.
Seseorang yang sedang dalam aksi pendekatan
biasanya tak akan membawa serta teman-temannya.
Dalam kasus Rully di atas, Desta mengatakan kalau ia sebelumnya
telah merencanakan acara akhir pekan ke luar kota bersama teman-temannya,
setelahnya ia baru mengajak Rully.
Apalagi sebelumnya ia sudah sering mengajak Rully pergi di akhir minggu.
Ini menunjukkan kalau ia menganggap Rully as cool as his other best friends,? papar Wesmira.

Namun lain halnya jika si dia tak pernah mengajak Anda pergi sebelumnya,
apalagi di akhir minggu. Acara berakhir pekan bersama teman-temannya ini
justru akan digunakan sebagai kesempatan emas untuk melakukan pendekatan pada Anda.
Apalagi kehadiran teman-temannya tentu akan membuat Anda merasa lebih nyaman
karena si dia tak terkesan terlalu agresif. Dan jika setelah acara selesai ia menelepon Anda
atau mengirimkan SMS hanya untuk mengucapkan terima kasih dan I had a great time,
bisa dipastikan dalam waktu dekat ini si dia akan kembali mengajak Anda kencan.



Case #2

Saya sedang bingung.
Selama ini saya dan Andre hanya berkomunikasi sebatas SMS dan telepon.
Beberapa waktu lalu ia mengajak saya ke pusat perbelanjaan
untuk menemaninya membeli baju.
Namun yang terjadi, justru ia yang menemani saya membeli aksesori.
Malahan ia tak membeli apapun.
Apa sebetulnya yang ada dalam pikiran Andre?? tanya Sally, 25 tahun.

Meaning: He Loves Me!

Congratulations darling, you've got an admirer.
Andre mengajak Sally ke pusat perbelanjaan untuk menemaninya membeli sesuatu,
tapi yang terjadi justru kebalikannya.
Menandakan kalau sebenarnya ajakan Andre itu kemungkinan hanya alasan saja
untuk bisa pergi berdua dengan Sally, terang Wesmira.
Kalau hal itu menyangkut soal bagaimana cara mengajak Anda pergi berdua saja dengan si dia,
pria memang punya seribu satu alasan untuk bisa bikin seorang wanita mengatakan "ya",
termasuk mengajak Anda ke mall.
Padahal Anda pasti sudah tahu, sebagian besar pria cenderung
lebih memilih bersantai di rumah ketimbang ke pusat perbelanjaan yang padat pengunjung.

Namun, jika Anda dan si dia memang telah berteman baik sebelumnya,
Anda tak bisa berkesimpulan kalau si dia punya maksud lain
saat ingin ditemani membeli sesuatu. Karena telah mengenal siapa Anda,
itu berarti ia menyukai selera yang Anda miliki.
Jika suatu hari tiba-tiba ia mengajak Anda ke mall untuk membeli suatu barang,
belum tentu itu merupakan ajakan kencan.
Mungkin saja ia butuh opini dari sisi wanita, seru Wesmira.




Case #3

Meski sempat ragu, pada akhirnya Tasya, 24 tahun, setuju juga
untuk bertemu di bioskop tempat ia janjian nonton berdua dengan Ricky.
Sebelumnya saya memang sempat bimbang.
Habisnya Ricky saya takut memberikan harapan
kalau ternyata Ricky menaruh hati pada saya.
Sepertinya ia memang punya maksud lain, kan?? tanya Tasya.

Meaning: He Loves Me...Not!

Jangan buru-buru menyimpulkan.
Seorang pria yang sedang melancarkan aksi pendekatan,
tentu tak mungkin membiarkan Anda datang sendiri tanpa kawalan.
Jika Ricky memang sedang melakukan pendekatan,
ia pasti akan menawarkan untuk menjemput Tasya, bukan janjian bertemu di lokasi.
Karena perhatian seorang pria yang tertarik dengan Anda adalah sesuatu yang tak bisa ditutupi. Maka secara sadar ataupun tidak,
mereka pasti akan menawarkan untuk menjemput Anda di rumah,? terang Wesmira.

Ajakan nonton berdua dari seorang pria
memang tak melulu bisa diartikan sebagai sebuah ajakan kencan,
meskipun itu merupakan sesuatu yang tak biasa Anda lakukan
bersama teman pria Anda tersebut.
Kecuali jika si dia sempat menanyakan,
Jika saya ajak nonton, nanti pacar kamu marah, tidak??
maka sah saja jika Anda berasumsi si dia sebenarnya tertarik dengan Anda.
Karena maksud sebenarnya dari pertanyaan itu adalah,
'Kamu sudah punya pacar, belum?' tambah Wesmira.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

blahblah